Kamis, 04 April 2013

Meraih Bening Hati dengan Mengasah Qolbu

Tata letak dan desain warna bunga tampak begitu berkombinasi secara elok. Dipilihnya jenis dan warna bunga yang memiliki warna terindah dan menebarkan bau harum ke segala penjuru taman. Rumput liar dia cabuti, ranting-ranting kering dipetiknya hama penyakit dia musnahkan, dan tidak lupa pula dia sirami setiap hari. Sehingga, tanah selalu gembur, bunga-bunga tumbuh dengan suburnya. Daun-daunnya terlihat menghikau. Sungguh indah pemandangannya. Tiap kali orang melewatinya akan berhanti untuk menikmati keindahannya. Begitu juga dengan hati yang pemiliknya rajin merawatnya, sikap dan perbuatannya akan terlihat indah.

Betapa bahagianya orang yang memiliki hati yang tertata dan terpelihara dengan sebaik-baiknya. Bagaikan taman berbunga yang indah. Pemiliknya mampu merawatnya dengan penuh kesabaran. Untuk mendapatkan keindahan apapun dia lakukan. Seni penanamannya tertatat rapi.

Hatinya selalu terpikat dan memendam rasa rindu ingin bertemu Allah. Kecintaan dan kerinduan kepada-Nya mengundang dirinyauntuk rajin beramal shaleh. Ibadah dilakukan dengan khusyu'. Hatinya bergetar dikala mendengar asma Allah dilantunkan. Sementara itu, dia akan berusaha mati-matian untuk menepis riya', dengki, ujub, takabbur, dan sifat-sifat tercela lainnya bersarang di dalam hatinya

"Sungguh beruntung orang yang memiliki hati yang bersih"...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar